Monthly Archives: September 2008

SOSIALISASI APBS 2008-2009

Standard

Setelah ditunggu-tunggu sejak 23 Juli 2008 lalu, sekolah akhirnya menggelar pertemuan dengan orang tua wali kelas 7. Pertemuan diselenggarakan di Aula pada hari Sabtu, 13 September 2008 pukul 09.00. Hadir dalam acara tersebut orang tua wali kelas 7 dan perwakilan wali kelas 8 dan 9.

RAPBS setelah melalui proses musyawarah yang alot, telah disahkan menjadi APBS dalam rapat yang digelar pada tanggal 9 September 2008 oleh pihak sekolah dengan komite sekolah dan komite tidak tetap. Drs. Istiyono, Kepala SMPN 16 mengharapkan agar APBS yang telah ditetapkan tersebut mampu mendongkrak kinerja dan mutu pendiidikan di sekolah.

Dalam acara sosialisasi tersebut pada prinsipnya orang tua wali menyetujui apa yang telah ditetapkan oleh komite dengan sekolah, namun meminta kelonggaran waktu pembayaran mengingat hari-hari ini menjelang lebaran dimana kebutuhan selalu naik turun.

Adapun besaran iuran komite untuk tahun ini mengalami kenaikan Rp 5000,- menjadi Rp 40.000,- . Sedangkan biaya lain yang akan ditarik iurannya sudah tertuang dan terjadwal dalam surat edaran yang ditanda-tangani orang tua wali. (anw)

KEGIATAN RAMADHAN 1429H

Standard

Memasuki bulan ramadhan 1429 H, kegiatan belajar mengajar mengacu pada Surat Edaran dari Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta, yaitu masuk belajar dimulai pukul 07.30 wib dan untuk setiap jam pelajaran dikurangi 10 menit.

Untuk menyemarakkan kegiatan keagamaan di SMPN 16 Yogyakarta, pihak sekoalh dengan dikoordinir guru agama Islam, setiap hari pukul 07.00 selama 15 menit melaksanakan tadarus Alquran. Bagi siswa Kristiani melaksanakan pendalaman keimanan.

Selain itu pelaksanaan buka puasa bersam dan pesantren kilat akan dilaksnakan pada hari Sabtu-Ahad, tanggal 13-14 September 2008 bertempat di Sekolah. (anw)